Bagi kalian para subscribers dari CrankyTechID pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu segmen kami yaitu CrankyList yang identik dengan barang-barang yang berguna untuk mempercantik, mendekorasi, dan merapihkan setup kalian. CrankyList kali ini kami ingin merekomendasikan 5 Barang Dibawah 100Ribu Agar Setup Semakin Keren.

5 Barang under 100 Ribu !

1. Lazy Pod

Lazypod
Lazypod

Barang ini sebenarnya biasa digunakan sebagai stand dari handphone yang biasanya dipasang di meja dan di tempat-tempat yang biasa digunakan untuk meletakkan handphone. Tetapi Lazy Pod bisa masuk ke 5 Barang Dibawah 100Ribu Agar Setup Semakin Keren, karena selain digunakan untuk stand handphone, kita bisa menggunakan Lazy Pod ini sebagai Stand Headset atau Stand Handphone. Harganya juga tergolong murah hanya sekitar 15 ribu hingga 50 ribu dan bisa kalian temukan di berbagai e-commerce yang ada di Indonesia.

2. Super Clean Gel

Super Clean Gel
Super Clean Gel

Barang yang satu ini merupakan salah satu barang berguna untuk membersihkan peripherals seperti keyboard, mouse dan barang-barang yang ada di setup kalian. Tekstur nya mirip sekali dengan slime sehingga Super Clean Gel ini dapat masuk ke sela-sela sempit seperti keyboard dan menarik debu di sekitarnya. Selain itu barang ini juga bisa dipakai berkali-kali, dan ketika warna dari slime ini sudah berubah, kita harus menggantinya dengan yang baru.

Cara menggunakannya juga sangat mudah hanya tinggal di tekan di bagian peripherals yang ingin dibersihkan tapi jangan dibiarkan terlalu lama karena gel nya dapat menempel dibagian yang ingin dibersihkan. Kalian bisa mendapatkan Super Clean Gel ini dengan harga sekitar 20 ribuan di toko buku Gramedia.

3. Velcro Cable Ties

Velcro Cable ties
Velcro Cable ties

Jika bingung unruk merapihkan kabel-kabel yang berkeliaran di sekitar setup, Velcro Cable Ties bisa jadi opsi untuk merapihkan kabel-kabel tersebut. Dibandingkan dengan cable ties biasa yang dimana kalian harus menggunting jika ingin melepaskan kabel, Velcro Cable Ties ini dapat digunakan berkali-kali. Barang ini bisa didapatkan di toko-toko elektronik maupun e-commerce dengan harga sekitar 2 ribuan saja.

4. Headphone Stand Acrylic

Headphone Stand Acrylic
Headphone Stand Acrylic

Jika Lazy Pod dirasa kurang untuk memberikan kesan rapi untuk setup. Maka Headphone Stand kali ini bisa jadi pilihan. Desain nya sangat minimalis sehingga cocok agar setup kalian lebih terlihat clean. Barang ini bisa didapatkan di e-commerce dengan harga sekitar 60 ribuan. Namun yang kurang dari headphone stand ini adalah bahannya sangat mudah lecet jadi kita harus berhati-hati dalam menggunakannya. Tetapi list 5 barang dibawah 100 ribu agar setup semakin keren yang terakhir bisa jadi solusi menghilangkan lecet pada headphone stand acrylic.

5. 3D Carbon Vinyl

Sticker Carbon
Sticker Carbon

Yang terakhir adalah 3D Carbon Vinyl atau di Indonesia lebih sering disebut stiker karbon. Stiker ini biasanya digunakan untuk modifikasi kendaraan motor atau mobil karena terkesan lebih keren. Tapi stiker karbon ini juga bisa digunakan sebagai dekorasi setup terutama dibagian-bagian yang mudah lecet seperti headphone stand acrylic di list nomor 4 tadi. Stiker ini bisa didapatkan di toko-toko modifikasi kendaraan atau cutting sticker dan di e-commerce dengan harga sekitar 50 ribu tergantung dari ukuran yang diinginkan.

Kalian bisa menonton video 5 Barang Dibawah 500 Ribu Agar Setup Semakin Keren untuk lebih detail nya lagi dibawah !