Pada acara yang diselenggarakan di Hotel Four Season, Gatot Subroto Jakarta, Asus Indonesia secara resmi memperkenalkan tiga smartphone terbarunya yakni ZenFone 5, Zenfone 5Z, dan ZenFone Live L1.

ZenFone 5 merupakan sebuah smartphone dual-kamera dengan layar 6.2 inch dengan resolusi Full HD+ yakni 2.264 x 1.080 dan dipenuhi dengan teknologi Artifical Inteligence (AI). Model ini menampilkan layar all-screen dengan rasio screen-to-body 90% dan tentu saja terdapat notch dibagian atasnya layaknya beberapa smartphone lainnya.

Salah satu nilai jual tertinggi dari ZenFone 5 dan 5Z adalah kualitas kamear yang diakui oleh DxOMark, sebuah lembaga pemeringkat kualitas kamera, lensa dan hasil foto terkemuka di dunia. Smartphone terbaru dari Asus meraih angka 90 DxO Mark Mobile dan 93 DxO Mark Photo.

Adapun perbedaan utama Zenfone 5Z dengan 5 adalah prosesor Qualcomm Snapdragon 845 yang ditanamkan pada smartphone tersebut, sedangkan dari percobaan saya pribadi perbedaan kamera juga terasa pada kedua smartphone ini.

Di Indonesia, ZenFone 5 dan 5Z diresmikan pada 17 Mei dalam ajang #Backto5 #BacktoLive. ZenFone 5 akan dipasarkan di harga Rp3,999 juta di masa flash sale di JD.ID dan Lazada pada tanggal 30 Mei dan 6 Juni 2018. Setelah itu ia akan tersedia di harga normal Rp4,299 juta. Adapun untuk ASUS ZenFone 5Z akan tersedia di kisaran Juli mendatang, di Rp6,499 juta (versi 6GB/128GB), dan Rp 7,499 (versi 8GB/256GB).

Selain ZenFone 5, Asus juga merilis ZenFone Live L1 yang disebut sebagai The Real FullView for Everyone, smartphone ini dikhususkan untuk generasi muda yang banyak melakukan aktivitas terkait hiburan multimedia.

Memiliki layar 5,5 inci dengan layar FullView 18:9 resolusi HD+ 1440×720 dan diperkuat baterai berkapasitas 3.000 mAh. ZenFone Live L1 ini juga mempunyai kamera belakang 13MP dengan aperture f2.0. Selain itu ZenFone Live L1 ini sudah menggunakan sistem operasi Android 8.0 Oreo yang dilengkapi dengan ZenUI 5 terbaru.

Di Indonesia, ZenFone Live L1 diresmikan pada 17 Mei dalam ajang #Backto5 #BacktoLive. Ia akan hadir secara pre-order di JD.ID pada 21 Mei dan flash sale setiap hari kamis, dimulai pada 31 Mei 2018 serta 7, 14, 21, 28 Juni pukul 11 siang. Untuk harganya, pengguna yang melakukan pre-order ataupun mengikuti flash sale, bisa mendapatkan ZenFone Live L1 di harga Rp1,299 juta (versi 2GB/16GB).

Setelah masa flash sale, ia akan tersedia secara ekslusif pula di JD.ID untuk seluruh pengguna, di manapun ia berada di harga Rp1.399 juta. Adapun untuk ZenFone Live L1 versi 3GB/32GB akan tersedia secara bebas di harga Rp1.699 juta.