Jenis jaringan apa yang kalian gunakan hari ini? Masih 3G? 4G? atau kalian sudah menggunakan 5G? For your information, 5G saat ini bukan lagi sebuah wacana. Beberapa kota di Amerika telah memasang 5G sebagai prototype dalam mengembangkan jaringan ini ke final stage dan dapat dipasarkan secara luas, sehingga bisa dirasakan tidak hanya oleh penduduk dunia, namun juga berbagai benda yang terhubung dengan internet (internet of things). Beberapa artikel lazy media juga telah menyinggung masalah 5G dalam gadget news. Jadi, apa itu 5G?

G Tercepat dibanding para seniornya

5G merupakan perkembangan lebih lanjut dari teknologi jaringan nirkabel dimana empat generasi sebelumnya, yaitu 1G sampai dengan 4G, akan segera dimuseumkan karena menurut pengembang 5G saat ini, Verizon, mengklaim bahwa 5G dapat mentransfer data dengan kecepatan >1Gbps per detik. Wow, streaming film dan pengunduhan data yang besar akan menjadi sangat cepat dengan speed seperti itu. Download game berpuluh-puluh gb akan selesai dalam beberapa menit, streaming video 4K tanpa lag, dan berbagai kenyamanan yang lain.

G evolution from 1G to 5G

Internet Cepat Buat Apa?

“Ah, internet terus, sosmed terus, kecanduan entar!”

Tentu sentimen negatif terhadap internet masih dapat didengar oleh kita. Namun tak dapat dipungkiri, kini kita telah memasuki era revolusi industri keempat dimana internet sangat dibutuhkan dalam menjalankan roda perekonomian dunia saat ini. Kalian semua pasti pernah memesan Go-Jek atau Grab minimal satu kali, tentu saja kalian tak dapat memesannya tanpa bantuan internet yang kalian gunakan. Olshop-olshop yang mulai menjamur semakin mempermudah kita dalam proses jual beli dimana kita dapat melakukannya di rumah. Apa lagi? cryptocurrency seperti bitcoin, cloud computing, dan lain sebagainya pemanfaatan yang positif dari internet. Kita tak boleh terus berpandangan negatif terhadap internet.

Data yang sering ditransfer dalam penggunaan internet semakin lama semakin besar. Perkembangan jaringan nirkabel dari 1G hingga 5G yang kurang dari setengah abad membuktikan penggunaan internet kini menjadi semakin kompleks, dari yang awalnya internet digunakan hanya untuk mengirim teks, menjadi streaming video, gaming online dan lainnya. Penggunaan cloud computing dan cloud gaming yang masih terbatas, dan beberapa hal lainnya yang masih belum dapat dicapai karena keterbatasan kecepatan internet saat ini. Dengan adanya generasi terbaru ini, tentu beberapa mimpi yang masih menjadi wacana akan menjadi kenyataan. Download game beratus GB akan selesai dalam beberapa menit, display barang di olshop mungkin saja akan berbasis augmented reality  sehingga kita bisa mengetahui barang tidak hanya dari foto saja namun bisa secara tiga dimensi, dan berbagai hal menakjubkan lainnya.

Dari ulasan diatas, marilah kita sambut 5G dengan sambutan positif, pemikiran jernih, dan penggunaannya yang bermanfaat.