Menutup Youtube Gaming

Youtube akhirnya memutuskan untuk menutup Youtube Gaming setelah aplikasi tersebut gagal mencapai ekspetasi dan mencapai target penonton yang diharapkan. Oleh karena itu, konten yang berhubungan dengan game akan memiliki section khusus pada halaman utama Youtube.

Menurut Ryan Wyatt hal ini bisa terjadi dikarenakan beberapa orang masih bingung dengan aplikasi Youtube Gaming ini, penonton masih lebih memilih untuk menonton para content creator tersebut langsung dari aplikasi Youtube dibandingkan sebuah aplikasi yang didekasikan untuk konten-konten yang berbau dengan game.

Aplikasi ini akan dipensiunkan pada bulan Maret 2019 mendatang. Gue pribadi juga bukan orang yang menikmati konten gaming dalam platform Youtube sendiri tapi merupakan salah satu dari mereka yang tidak tertarik dalam menggunakn Youtube Gaming App karena menurut gue satu aplikasi dari Youtube itu sendiri sudah sangat cukup untuk menonton semua konten tersebut.