Setelah berbagai berita mengenai transfer pemain League of Legends yang mengejutkan seperti beberapa tim besar Korea yang merombak ulang roster mereka, Jensen yang berpindah ke Team Liquid, Faker yang masuk ke free agent. Ternyata berita seputar transfer pemain league of legends tidak berhenti hanya sampai disana saja, bahkan berita-berita tersebut memberi kejutan lebih lagi !

  • SKT T1 Mengontrak Kembali Faker dan Menambahkan Beberapa Personil Kuat.

Tentu saja pemain super star seperti Faker tidak akan dilepaskan begitu saja oleh tim SKT T1, tapi SKT T1 juga melakuan hal lain yakni mengontrak Khan, Crazy, Haru, Clid dan Teddy. Beberapa nama diatas memiliki playstyle yang lumayan kuat seperti Khan yang terkenal sangat lihai bermain di top lane, apakah hal ini menandakan kebangkitan SKT T1?

  • 100 Thieves Dapatkan Huhi ! dan “Bang” ?

Huhi akan kembali bermain bersama mantan timnya yakni Aphromoo, tapi berita yang lebih mengejutkan adalah Bang sang ADC dari tim SKT T1 yang berhasil memenangkan 3 World Championship akan menjadi starting ADC untuk tim ini ? Kombinasi mechanic antara Bang dan Aphromoo tentu saja akan menjadi mimpi buruk untuk bot laner manapun. Sedangkan Ryu yang merupakan mantan mid laner dari 100T akan berpindah posisi ke asisten pelatih.

  • Selain Jensen, Team Liquid Tambahkan Support yang Kuat !

Ternyata berita tentang perpindahan Jensen bukanlah segalanya, Team Liquid secara mengejutkan mengumumkan bahwa mereka sudah mengontrak CoreJJ dari tim Gen.G yang merupakan juara tahun lalu sebagai partner terbaru Doublelift di bot lane, bahkan mereka sudah menyediakan sebuah nama yakni DoubleJ. Untuk Olleh sendiri, Steve selaku pemilik masih berusaha mencarikan “rumah” baru untuk sang mantan support.

  • TSM sedang merencanakan sesuatu ?

Pada NA LCS hanya Team Liquid dan 100Thieves yang melakukan perubahan besar, tapi sepertinya sang mantan raja yakni TeamSoloMid sedang merencanakan sesuatu untuk mengambil kembali kekuasaan mereka.

  • EU LCS Resmi Mengganti Nama menjaddi LEC

Dengan sistem yang baru, EU LCS resmi mengganti nama menjadi  LEC (League of Legends European Championship) dengan 10 tim yang sudah siap bertanding.

Masih ada banyak lagi berita mengenai transfer pemain League of Legends seperti Febriven yang masuk ke misfits, Caps yang akan menjadi mid laner G2 Esport dan Perkz yang akan turun menjadi ADC. Beberapa berita mengenai transfer pemain League of Legends hanya beberapa berita yang paling menarik menurut gue.