Modern Warfare 4 Semakin Kuat Terdengar

0
1707

Activision selalu memberikan iterasi terbaru untuk Call Of Duty setiap 3 tahun sekali dan bergilir antara 3 studio yang membangun COD Franchise, dan tahun ini sepertinya adalah gilirannya Infinity Ward membuat COD untuk tahun 2019 ini. Judul yang diprediksikan akan menjadi “Modern Warfare 4” ini memiliki beberapa rumor liar yang beberapanya juga sudah dikonfirmasi oleh pihak terkait, mulai dari rumor bahwa game ini dirumorkan tidak akan memiliki fitur Battle Royal yang dianggap sudah menjadi sebuah fitur yang terlalu crowded oleh para developer lain, sehingga kemungkinan Modern Warfare 4 memiliki battle royale akan sangat kecil. Diisukan membuang mode Battle Royale, Modern Warfare dikabarkan akan kembali ke akar dari franchise ini yaitu single player campaignnya, yang lokasi dan timelinenya belum bisa dipastikan, tapi yang pasti Modern Warfare 4 ini katanya juga akan memiliki fitur co-op yang cukup fun, dan pernyataan ini muncul dari Rob Kostich yang adalah President Activision. Semoga rumor masalah Single Player Campaign ini bisa betul-betul terjadi yang tentunya semoga diimbangi dengan Storyline yang deep seperti MW sebelumnya.

Modern Warfare 4 menurut Gaming Intel juga katanya tidak akan memasukan unsur Zombie Mode yang biasanya menjadi sebuah mode yang laku pada franchise COD belakangan ini, menurut mereka Modern Warfare nantinya mungkin akan memiliki fitur Survival Mode layaknya di Modern Warfare 3, dan mungkin nantinya ini akan berkesinambungan dengan fitur Co-Op yang fun seperti yang disebutkan Rob Kostich diatas tadi. Rumor lainnya juga bahwa nantinya Modern Warfare 4 Multplayer ga akan lagi memuat Specialists dan terlihat sekali kalau memang rumor ini bisa dikonfirmasi nanti di waktu mendatang bahwa Modern Warfare 4 bersama Infinity Ward sangat ingin mengembalikan Modern Warfare 4 ke akar dari fracnchise ini dulu sertam mengembalikan feel yang telah lama hilang pada franchise Call of Duty yang satu ini.