Pertama kali diumumkan tahun 2020 lalu, Game Stray besutan Annapurna Interactive seakan-akan menghilang tanpa jejak tanpa berikan update sedikitpun. Namun kini Annapurna berikan gameplay Stray selama 4 menit yang tunjukkan beberapa detail terkait gamenya.

Sebagai dasar, Stray merupakan sebuah petualangan dari seekor kucing yang terpisah dari keluarganya dan cedera disuatu kota aneh nan futuristik. Tujuan utama dari kita sang player sebagai seekor kucing ini nantinya ialah hanya untuk kembali kepada keluarga sang kucing.

Mengingat disini kita bermain sebagai seekor kucing, tentu akan banyak hal menarik dari segi level desain yang mana, mungkin belum pernah terjamah apabila kita sebagai seorang karakter manusia pada suatu game.

Dalam mempermudah perjalanan kalian sebagai kucing dikota misterius ini, kalian akan bertemu dengan sebuah robot bernama B12. Robot/drone ini akan membantu perjalanan kalian, berkomunikasi dengan robot yang ada di kota tersebut, hingga membantu dalam pertempuran dengan berbagai macam upgrade nantinya.

Menariknya lagi sebagai seekor kucing, kalian akan berinteraksi selayaknya kebiasaan seekor kucing, menggaruk bangku, berguling-guling dan masih banyak lagi.

Sebuah game yang menarik yang tentunya membawakan perspektif yang menarik juga sebagai seekorr kucing yang tersesat pada sebuah lingkungan tidak familiar, menyenangkan sekaligus misterius. Sayangnya game Stray ini masih harus kita tunggu hingga awal tahun 2022 dan akan hadir tidak hanya di konsol PlayStation 5 dan juga PC, game satu ini masih akan tetap ramaikan konsol last-gen yakni PlayStation 4.