Pada tanggal 22 Februari kemarin, Corsair meluncurkan Casing Obsidian 500D. Casing ini akan masuk ke line up Obsidian series dengan desain yang sleek dilapisi dengan brushed alumunium.
Bagian eksteriornya, casing ini menggunakan 2 side panel smoked tempered glass. Selain itu side panel ini dapat dengan mudah dibuka karena menggunakan engsel seperti pintu, jadi kita tidak perlu dengan repot membuka seluruh bagian side panel dengan thumb screw.
Di Casing ini kita juga akan mendapatkan 2 buah fan SP120 dari Corsair dan corsair mengklaim bahwa bagian interior casing ini dapat membawa udara dingin ke area yang dibutuhkan oleh hardware. Selain itu kita juga dapat menambah 6 buah fan 120mm atau radiator ukuran 360mm.Kita bisa menyimpan 2 buah HDD dan 3 buah SSD 2,5 di casing ini. Untuk IO panel nya disediakan USB 3.1 Type-C dan mount vertical GPU.
Casing ini akan rilis dengan harga $149 dari website resmi Corsair.