Animasi Fan-Made Pendek The Legend of Zelda: BOTW yang Ciamik !

0
1171

The Legend of Zelda: Breath of The Wild merupakan salah satu game terbaik Nintendo yang memenangkan Game of the Year 2017 kemarin. Dalam game ini terdapat satu hal yang cukup menarik yakni melawan sebuah robot kuno yang dinamakan “Guardians”. Hal tersebutlah yang ditumpahkan oleh sang pembuat animasi fan-made pendek ini kedalam video yang berdurasi hamper 2 menit ini.

Dalam animasi pendek ini terlihat bahwa Link sang karakter utama mencoba untuk melindungi Korok yang diserang oleh dua Guardian sekaligus, dalam animasi pendek ini juga kita melihat beberapa senjata khas dari Link seperti pedang, anak panah dan perisai. Tidak lupa sang animator juga memasukkan mekanisme parry yang memang dapat kalian guanakan untuk mengcounter musuh.

Beberapa comment tentu saja sangat mengapresiasi animasi fan-made pendek The Legend of Zelda: BOTW ini yang diciptakan oleh Youyang Kong dan Qianya Yin dengan music dari Sihan Yuan serta sfx dari Doudou.

Hal ini juga menimbulkan sebuah pertanyaan, apakah animasi The Legend of Zelda akan menjadi satu hal yang menarik untuk ditonton ?