Sequel Hellboy dipastikan tidak akan dibuat, setelah kegagalan besar kemarin Hellboy dipastikan tidak akan dibuat sequelnya walaupun saat kita melihat post-credits nya kemarin seakan-akan film ini akan dibuat sequelnya namun faktanya datang dari pemeran Hellboy itu sendiri yaitu David Harbour yang juga berperan dalam seri Stranger Things ini memastikan bahwa mereka tidak akan membuat sequel Hellboy.
Untuk membuat ulang film yang dulunya disutradari oleh Guillermo del Toro ini saja sudah sangat sulit ditambah dengan kecintaan fans terhadap seri sebelumnya, setelah adanya film ini dan rating Rotten Tomatoes yang hanya 17% menjadi sebuah bahan humor dan bulan-bulanan para fans di media social.
Belum lagi pendapatan film ini hanya $46 Juta dari total budget hingga $50 Juta, bahkan pencipta Hell Boy yaitu Mike Mignola menepis rumor bahwa sequel dari Hellboy sedang dikerjakan oleh Netflix, fakta ini terasa masuk akal karena dari gerak-gerik Lionsgate yang terlihat seperti mencuci tangan dan tidak ingin tahu mengenai Hellboy, tentu perusahaan seperti Netflix akan lebih berhati-hati jika memang ada keinginan untuk membuat sequel Hellboy.
Akan lebih masuk akal jikalau Netflix membuat versi TV Series nya dibandingan membuat sequelnya jika memang ingin membuatnya ini akan terlihat seperti tindakan bunuh diri, karena image dari “reboot” ini sudah rusak ditambah dengan Hellboy ini.