Setelah banyaknya bocoran yang keluar terkait Agent baru VALORANT mulai dari dataminer, footsteps misterius yang terlihat di map Icebox, hingga spekulasi dari bentuk Agent pada poster yang terpampang untuk promosi WWFest: VALORANT edition, kini Riot Games berikan sebuah teaser terbaru untuk agent yang ramai rumor nya ini.
Wallpaper Baru dari Riot Games
Riot Games baru saja merilis sebuah set wallpapers terbaru melalui website resmi mereka yaitu VALORANT Media Page dimana secara terang-terangan memberikan sebuah wallpaper yang menampilkan Agent yang sebelumnya menjadi banyak diperbincangkan oleh para pemain VALORANT.
Datangnya wallpaper baru ini tentu memberikan gambaran lebih jelas terhadap Agent baru VALORANT ini yang bentuk dari Agent ini sendiri sama dengan bentuk yang ada pada poster promosi dari WWFest: VALORANT Edition.
Yang Kami Ketahui Sejauh ini
Tidak banyak yang dapat digali dari Agent ke-14 ini. Namun, beberapa laporan memberikan sebuah codename yaitu “Stealth” di dalam file game yang juga masih menjadi perdebatan. Beberapa laporan lain pun mengabarkan bahwa codename lain juga terlihat dengan nama “Jlatte” atau “Jhons Latte”. Masih belum di ketahui juga kedua codename ini merupakan satu Agent yang sama atau Riot Games ingin memberikan kita sebuah surprise.
NEW AGENT DETECTED: STEALTH (Codename) #VALORANT pic.twitter.com/hIarbB5ZfZ
— Valorant Leaks (@ValorLeaks) September 29, 2020
Oh yeah…
New 'Codenamed' folder got added which contains a folder: 'Jlatte'.We also got some teaser sound effects called 'JohnsLatte'
Files found in 'Jlatte" are shown on the pic below, for the sounds I'm sure @Shiick already got them so check him out. pic.twitter.com/h0U6C0OEed
— floxay ☃️ (@floxayyy) December 8, 2020
Berlanjut dari codename tersebut, salah seorang pemain pun menemukan sebuah teaser menarik di map Icebox setelah update patch 1.14. Pemain dengan nama “colagraag” ini menemukan sebuah langkah kaki dengan visual dan juga suara yang unik yang tidak pernah di temukan dimana pun.
Next agent easteregg?@ValorLeaks @floxayyy @ValorantUpdates pic.twitter.com/UquH8sdw2D
— yami (@YamiValorant) December 8, 2020
Berdasarkan codename dan juga langkah kaki tersebut, maka kami menyimpulkan bahwa Agent baru ini kemungkinan akan memiliki skill kit tembus pandang atau sekedar langkah kaki untuk mengelabui musuh.
Tentunya masih belum diketahui juga tekait bentuk dan juga model Agent baru ini di dalam game, namun dari wallpaper terbaru yang dirilis oleh Riot Games, sepertinya Agent baru ini nantinya akan berasal dari Jepang karena titik koordinat yang tercantum di wallpaper akan membawa anda ke Tokyo, Jepang.
Tanggal Rilis Agent Baru
Agent terbaru ini nantinya akan dirilis bersamaan dengan Episode 2 Act 1 yang rencananya akan datang bersamaan dengan update besar pada tanggal 12 Januari 2021.