Harga RTX 3060 Kian Hari Kian Menurun!

0
1086

Berhubung pemerintah Cina memberlakukan pembatasan yang cukup ketat pada crytocurrency, sehingga memaksa pada cryptominer untuk pindah atau bahkan menutup dan menjual seluruh aset cryptomining mereka seperti kartu grafis. Hal ini mengakibatkan harga kartu grafis yang kian menurun, bahkan harga RTX 3060 di Cina menurut laporan menyentuh angka paling rendah yaitu di 1760 Yuan atau sekitar 4 Juta saja.

Namun harga ini nampaknya hanya terbatas untuk pembelian dalam jumlah yang banyak di Cina, namun masih terlihat ada yang menjualnya dalam satuan atau individu. Trend cryptomining ini sendiri sepertinya memang mulai menurun mengikuti cryptocurrency yang juga menurun. Namun untuk di Indonesia sendiri dampak penurunan harga ini mungkin belum begitu signifikan.