Kamis (23/3) kemarin, Epic Games telah melaksanakan serangkaian showcase State of Unreal pada event Game Developers Conference (GDC) 2023!
Simak rekaman lengkapnya melalui video di bawah ini:
Sedangkan untuk versi pembahasan per game atau fitur-fitur terbaru silakan cek beberapa video di bawah.
State of Unreal Dibuka dengan Memperkenalkan Unreal Engine 5.2 Demo
Salah satu tambahan terbesar dari Unreal Engine 5.2 adalah procedural generation tools, ditunjukkan melalui demo “Electric Dreams” yang memperlihatkan hutan yang terbuat dari software tersebut, termasuk dengan truck yang memiliki detail yang sangat baik.
Trailer Game King Arthur Legends Rise
Tidak banyak yang diperlihatkan pada trailer ini. Hanya sedikit gameplay dan cinematic atau potongan adegan dalam game-nya saja.
Detail yang Lebih Realistik pada Game Lords of the Fallen
Memperlihatkan detail-detail yang terdapat di dalam game, mulai dari karakter dan objek di sekitar yang memiliki tekstur berkualitas tinggi. Bahkan animasi serangannya pun juga lebih baik dan menghadirkan kesan realistis dalam gameplay-nya.
Project M
Tidak hanya grafis yang detail dan realistis, dikabarkan NCSoft juga menggunakan teknologi AI termutakhir untuk membuat manusia digital dalam game-nya. Dialog para karakter di trailer ini juga dikembangkan menggunakan teknologi sintetis text-to-speech (TTS) dari AI juga.
MetaHuman – Real-Time Facial Model Animation Demo & Hellblade 2: Senua’s Saga
Dengan menggunakan teknologi MetaHuman, para kreator bisa menggunakan sebuah iPhone atau kamera yang dipasang di helm untuk menghasilkan gerakan wajah dengan animasi berkualitas tinggi pada karakter yang ada di teknologi tersebut.
Keberadaannya memungkinkan kalian untuk menangkap mimik wajah aktor atau aktris dengan sangat detail. Contohnya penggunaannya bakal seperti yang ditunjukkan pada trailer Hellblade 2: Senua’s Saga di atas.
Unreal Editor for Fornite
Unreal Editor for Fortnite (UEFN) adalah sebuah add-on yang tersedia untuk Fornite versi PC. Menurut Epic Games, aplikasi ini akan berjalan bersamaan dengan tools Fornite untuk pendesainan, pengembangan, dan pempublikasian game secara langsung.
UEFN juga mencakup bahasa scripting terbaru bernama “Verse” yang diklaim memiliki kapabilitas kustomisasi untuk memanipulasi dan menyambungkan beberapa device, serta kemampuan untuk membuat logic baru pada sebuah game.
Unreal Editor for Fortnite kini telah tersedia di Epic Games Store dalam versi Beta.