Whatsapp memang cukup kurang banyak fitur jika dibandingkan dengan Telegram, tapi sedikit demi sedikit Whatsapp mulai mengejar ketertinggalan dimana salah satu fitur yang cukup di tunggu yakni Multi-Device dikabarkan akan segera hadir! Tapi hadirnya fitur tersebut juga sepertinya membuka gerbang untuk tablet-tablet yang tidak pernah mendapatkan fitur Whatsapp seperti Whatsapp di iPad maupun tablet Android lainnya.

Fitur multi-device sendiri membisakan sebuah akun whatsapp untuk diakses oleh 1 smarpthone + 4 device non-smartphone sekaligus yang berarti kalian tidak harus lagi berpindah antar satu device ke device lain karena selama ini hanya dilimitasi satu saja. Salah satu case gue pribadi adalah harus ganti-gantian antara admin @thelazytitip jika ingin mengakses Whatsapp diluar smartphone. Tentu ini fitur yang akan sangat-sangat membantu!