HP Indonesia baru saja mengumumkan akan hadir memeriahkan Valorant Champions Tour (VCT) Pacific 2023 dengan memberikan kesempatan bagi penggemar Valorant untuk mengikuti HP Victus Challenge di sosial media HP yang berhadiahkan Victus 15, dan HP Indonesia juga mengumumkan bahwa mereka telah menjadi partner resmi VCT Pacific 2023 dan akan menghadirkan PC gaming sebagai perangkat utama di kompetisi tersebut.

VCT Pacific 2023

Dalam acara VCT Pacific 2023 ini, HP membawa OMEN 45L Gaming Desktop yang mengusung desain casis yang unik, dimana radiator dari water cooling yang diisolasi dibagian atas casis, sehingga menghasilkan performa pendinginan CPU yang jauh lebih optimal.

“Kami sangat gembira dapat ikut dalam kesemarakan esports dan komunitas gaming yang sangat meriah pada VALORANT Champions Tour Pacific 2023. Portofolio gaming HP dilandasi keinginan kuat untuk mencapai tujuan kami, yakni mendorong passion dan inklusivitas bagi semua orang yang menyukai gaming. Kami berkomitmen untuk membangun komunitas esports yang lebih kuat serta lebih maju, dan kami bangga dapat mendukung calon atlet dan atlet esports profesional pada turnamen ini,” ujar Hansen Wijaya, Head of Consumer Personal Systems, HP Indonesia.

VCT Pacific 2023 sendiri sudah dimulai di Sangam Colosseum, Seoul, Korea Selatan dari 25 Maret kemarin. Dan akan mengadakan babak finalnya di Stadion Jangchung, turnamen ini akan berakhir pada 28 Mei 2023 nanti dan diisi oleh sejumlah tim esports Valorant ternama dari Korea, Jepang, Asia Selatan, dan Asia Tenggara termasuk Indonesia

VCT Pacific 2023

Satu-satunya wakil dari Indonesia yang terpilih menjadi partner teams dari VCT 2023: Pacific League adalah Rex Regum Qeon (RRQ) yang diperkuat oleh beberapa pemain Indonesia yang sempat membela BOOM Esports dan ONIC Esports, dan juga pemain-pemain muda dari Filipina.

Roster Team RRQ:
Eroll Jule “EJAY” R. Delfin
James “2GE” Goopio
David “xffero” Monangin
Saibani “fl1pzjder” Rahmad
Hagai “Lmemore” Kristen Yesyurun Tewuh

Masih di masa regular season dan tengah ingin memasuki week 4 pada 15 April 2023, RRQ sendiri saat ini berada di klasemen ke 7 dari 10 tim, sebuah kondisi yang tidak terlalu baik untuk tim Indonesia. Salah satu permasalahannya menurut kami adalah kurangnya permainan yang solid jika dan juga eksekusi gameplan yang terkesan kurang rapi jika dibandingkan oleh tim-tim di Pacific League lainnya. Hal ini tentunya sangat disayangkan karena pemain-pemain dari RRQ sendiri adalah para pemain dengan firepower yang cukup kuat untuk bersaing di Pacific League.

RRQ masih harus berjuang 5 week lagi di VCT 2023: Pacific League untuk memastikan slot mereka di babak playoffs, dimana paling buruk mereka harus berada di posisi ke-6 untuk memastikan slot mereka di babak playoffs pada 19 Mei 2023 mendatang.