1MSI TITAN GT76

MSi kembali menghadirkan laptop dengan kemampuan full fledge gaming desktop, dengan nama MSi GT76 Titan, dan penampilannya di Computex 2019 menunjukkan bahwa ini menjadi seri Titan terkuat dari MSi. Mulai dari design exteriornya yang sangat agressive, dengan angular lines and stripes, membuatnya terlihat aerodinamis.

Dari segi performa pun MSi mencoba untuk memberikan yang terbaik, dengan menggunakan i9 9900K, yang mampu di overclock sampai 5.0GHz, dan ini adalah untuk seluruh core. Untuk GPU, yang digunakan juga ada dua pilihan yaitu RTX 2070 atau RT 2080, sama halnya dengan panel display yang diberikan dua pilihan, ukuran 17.3″, resolusi Full HD 144hz atau Ultra HD.

Jeroan ini bisa dijinakkan karena MSi menggunakan CoolerBoost Titan, yang menggunakan 4 fan dan 11 heatpipe, untuk bisa menjaga suhu processor dan GPU yang digunakan.

2MSI GS75

Ringan, Tipis, Elegan

Untuk seri yang paling menarik dari segi design, dan menjadi my personal favorite dari seluruh lini MSI adalah MSI GS75 Stealth. Di CES 2019 pun ini menjadi salah satu laptop terbaik di eventnya.

Dari dulu seri stealth memang paling menarik karena dapur pacu yang digunakan, tapi tetap menjaga keringanan dan ketipisan laptopnya. Kali ini MSi memberikan i7 yang dipadukan dengan RTX 2080, tidak berhenti disana, mereka juga memberikan 3 slot M.2 SSD. Semuanya memang di design untuk memaksimalkan ruang, dan untuk tetap terlihat maupun terkesan sangat luxurious.

Body yang terbuat dari alumunium dan dengan aksen emas, membuatnya menjadi laptop gaming yang paling minimalis tapi elegan. Versi stealth juga menggunakan cooling CoolerBoost, tapi bedanya versi ini menggunakan 3 fan dan 7 heatpipe. Bagi kalian yang mencari gaming laptop yang sangat portable dan mobile, namun tetap memiliki penampilan yang elegan, ini menjadi pilihan yang sangat-sangat cocok.

3MSI GE65 Raider

Bagi kalian yang butuh performa produktivitas diatas versi MSI GS75 Stealth, kalian bisa melirik MSI GE65 Raider. Versi ini menggunakan Core i9, beda dari GS75 yang menggunakan i7, namun untuk GPUnya tertingginya hanya di RTX 2060 dan RTX 2070. Keuntungan versi lain adalah di MSI GE65 Raider, menggunakan panel display Full HD dengan 240Hz, dan tentunya keyboardnya juga menggunakan milik Steelseries.

Secara design, versi ini memang lebih bulky dibandingkan Stealth, tapi ini lebih cocok bagi kalian yang lebih banyak menghabiskan waktu untuk memaksimalkan keunggulan processornya, dan bukan hanya sebatas gaming, walaupun RTX 2060 maupun RTX 2070 sangat-sangat capable untuk main game-game AAA terbaru. Untuk refresh rate displaynya yang 240 Hz juga mungkin bisa menjadi pertimbangan bagi kalian yang lebih sering menghabiskan waktu main game esports, terutama game-game FPS.

4MSI PS63

Laptop seri PS63 dari MSI merupakan seri yang mengedepankan ketipisan dan prestis. Laptop yang cocok bagi kalian yang sangat mobile dan memerlukan laptop yang reliable dalam segi ketahanan batre. Alasan utama kenapa ini sangat cocok bagi kalian yang mobile adalah ketahanan batre yang dapat mencapai 14 jam. Laptopnya juga menyediakan fast-charging, mampu mencharge sampai 80% dalam kurun waktu 35 menit. Untuk touchpadnya pun dibuat selebar mungkin dan sangat-sangat responsive.

MSI PS63 juga dibuat untuk se-sunyi mungkin, walaupun menggunakan i7 dengan konfigurasi GPU GTX 1050 Max-Q maupun GTX 1650 Max-Q, dan panel display IPS yang mencapai 100% sRGB. Laptop ini ditujukan untuk yang mobile, dan memerlukan produktivitas dimana saja, namun tetap memberikan performa untuk gaming jika dibutuhkan.

Untuk beratnya pun hanya 1.6kg dengan ketipisan 16mm, dipastikan kalian akan nyaman membawa laptop ini kemana-mana walaupun dengan body 15.6″ incinya.

Inilah seluruh lini laptop terbaru dari MSI, tertarik ?