Sharp baru saja meluncurkan prototype smartphone lipat vertikal ala-ala handphone jaman dulu dan memiliki desain yang kurang lebih sama dengan Motorola Razr. Dilansir dari Ubergizmo, smartphone tersebut akan memiliki layar berukuran 6,18 inci dengan resolusi 1.440 x 3.040 piksel.
Sharp juga mengklaim bahwa smarpthone lipat vertikal yang mereka buat bisa menahan 300.000 siklus lipatan dan kalau kalian lihat sesuai dengan video diatas, kemungkinan besar smartphone ini tidak akan lagi menggunakan screen protector atau biasanya disebut sebagai anti gores. Gue juga cukup penasaran bentuk casing yang akan dihadirkan untuk smartphone lipat vertikal yang satu ini.
Sayangnya sejauh ini belum ada konfirmasi mengenai tanggal rilis maupun harga dari smartphone yang baru diperlihatkan prototypenya dan terlihat seperti kerang ini. Kalau dari prediksi gue pribadi sih smartphone ini gak akan dirilis dalam waktu dekat.