Berdasarkan data dari Sensor Tower, Garena Free Fire berhasil kalahkan PUBG Mobile di Amerika untuk Q1 2021.
Melalui Sensor Tower, Garena Free Fire diketahui telah menghasilkan sekitar 100 Juta Dollar atau setara dengan 1,4 Trilliun Rupiah. Tentu ini merupakan angka yang fantastis dan sekaligus memastikan bahwa game battle royale besutan garena ini sendiri cukup terkenal diluar Asia.
Melihat pencapaian ini, tentu dapat diketahui bahwa bahwa ini bukan pertama kalinya game Tencent berhasil dapatkan pendapatan luar biasa di Amerika, yang dimana sebelumnya dipegang oleh PUBG Mobile pada tahun 2019 dan berhasil dapatkan 68 Juta Dollar atau setara dengan 993 Milliar Rupiah.
Dengan begini cukup dapat dikatakan bahw pasar mobile sendiri memang cukup besar, tidak hanya di Asia saja