B1t

Natus Vincere (NAVI) saat ini tengah menikmati tahun-tahun keemasan mereka di 2021 sebagai salah satu tim CS:GO paling sukses di tahun ini dengan memenangkan delapan turnamen termasuk Intel Grand Slam Season 3 bahkan PGL Major Stockholm 2021. Namun, dari keberhasilan NAVI tersebut tak lepas peranan besar dari salah satu rookie paling bersinar di tahun ini yaitu Valerii “b1t” Vakhovskyi.

B1t

Pemain berusia 18 tahun tersebut selain sukses di tahun pertamanya sebagai pemain permanen NAVI, ia juga sukses menjadi pemain CS:GO terkaya kedua di Ukraina dengan total pendapatan $848,841 USD sepanjang tahun 2021.

B1t sudah bertanding sebanyak 15 turnamen di tahun 2021 dimana ia berhasil memenangkan delapan pertandingan bersama dengan NAVI termasuk BLAST Premier World/Global Championships, Stockholm Major, IEM Cologne, dan Intel Grand Slam.

B1t

Berikut ini adalah lima pemain CS:GO terkaya asal Ukraina menurut keseluruhan hadiah uang yang dimenangkan melalui turnamen:

  • Oleksandr “s1mple” Kostyliev | $1,518,238.65 USD
  • Valerii “b1t” Vakhovskyi | $848,841.03 USD
  • Daniil “Zeus” Teslenko | $689,568.70 USD
  • Ioann “Edward” Sukharev | $613,854.60 USD
  • Kirill “ANGE1” Karasiow | $173,979.82 US