nintendo

Jakarta, 13 Januari — Sempat membuat gaduh dunia gim saat pelaksanaan event CES 2025 minggu lalu, dikabarkan Nintendo akhirnya mengambil tindakan atas apa yang dilakukan Genki di event tersebut.

Simak informasi selengkapnya di bawah!

Genki Bocorkan Konsol Suksesor Nintendo Switch di CES 2025 

Menurut Video Games Chronicle, mereka membawa replika dari konsol suksesor Nintendo Switch tersebut ke publik, mengklaim bahwa mereka telah melihat tampilan akhir dari konsol handheld tersebut, bahkan sampai membagikan tanggal rilisnya pada bulan April mendatang.

Berdasarkan informasi dari Julien Tellouck, seorang jurnalis yang berada di lokasi, mengatakan bahwa perusahaan konsol asal Jepang ini telah mengirim pengacaranya untuk mengurus masalah tersebut.

Namun, Genki sepertinya masih adem ayem saja karena mereka tidak menandatangani perjanjian kerahasiaan atau Non-Disclosure Agreement (NDA) yang tidak memperbolehkan pihaknya untuk membagikan informasi di atas.

Mengesampingkan lolos atau tidaknya Genki terkait apa yang ia perbuat, setidaknya kita mendapatkan informasi tentang jadwal perilisan konsol suksesor Nintendo Switch yang sudah ditunggu-tunggu para fansnya ini. Bulan April bisa jadi waktu yang tepat karena bersamaan dengan waktu masuk sekolah di Jepang.

Gimana pendapat kalian tentang informasi ini, guys?


Ikuti kabar-kabar terbaru dari The Lazy Monday melalui:
Youtube Instagram X | Tiktok