Mengikuti di delaynya Cyberpunk 2077, CD Projekt RED nampaknya harus menelan rasa pahit karena baru-baru ini kehilangan saham sebesar 25%.
Tentu seperti yang kita ketahui, jika Cyberpunk 2077 sendiri telah beberapa kalia mengalami delay, namun sayangnya untuk yang satu ini para fans dan mungkin para pemegang saham tidak senang dengan keputusan dari CD Projekt RED kali ini.
Alasan diundurnya kembali game Cyberpunk 2077 ini sendiri dikatakan karena, mereka ingin melakukan pengecekan terhadap setiap versi dari Cyberpunk 2077 pada setiap konsol.
Maksud dari sang developer sendiri sebenarnya baik, namun sayangnya tidak untuk yang satu ini. Semoga saja untuk hasil akhirnya tidak mengecewakan ya.