Ficihp ini pertama kali gw temukan di kickstarter, yang dimana ini adalah sebuah project yang membuat sebuah produk keyboard yang di bagian atasnya terdapat layar monitor tambahan yang dapat digunakan dengan touchscreen. Setidaknya untuk saat ini terdapat 2 jenis opsi yaitu Ficihp K1 yang keyboardnya menggunakan scissor switch, dan Ficihp K2 yang keyboardnya menggunakan mechanical switch dari Gateron yaitu Gateron blue, red dan brown.

Untuk koneksinya keyboard ini menggunakan koneksi Type-C yang dapat di koneksikan ke berbagai device seperti PC, laptop, tablet dan smartphone. Selain itu koneksi Type-C ini juga berguna untuk mengkoneksikan layar nya ke device yang ingin kita gunakan. Selain itu layar ini juga touchscreen sehingga memudahkan kita untuk navigasi dan memiliki resolusi 1920×515.

Keyboard ini sebenarnya mengingatkan gua dengan laptop yang memiliki layar kecil seperti Zenbook Pro Duo dan Zephyrus Duo. Secara fungsi sih layar kecil yang ada di atas itu bisa memudahkan kita untuk produktifitas di beberapa kondisi. Untuk harganya sendiri berhubung project ini ada di Kickstarter, kalian bisa ikutan funding atau support project ini start dari sekitar $200.