acer

Jum’at (26/1) — Tahun 2024 langsung dibuka oleh Acer dengan menghadirkan varian terbaru dari laptop gaming Predator Helios, dilengkapi dengan prosesor Intel Generasi ke-14 dan GPU NVIDIA GeForce RTX Seri 40!

Spesifikasi Acer Predator Helios 18 dan Helios 16 yang Cocok untuk Para Pemain Gim!

acer

Kedua laptop ini diperkenalkan pada event Consumer Electronic Show (CES) 2024 yang berlangsung di Las Vegas Amerika Serikat. Mereka juga memperkenalkan Predator Helios Neo 18 dan Predator Helios Neo 16, di mana semua laptop tersebut telah dilengkapi dengan Intel® CoreTM generasi ke-14 terbaru dan GPU Laptop NVIDIA® GeForce RTXTM Seri 40 dengan teknologi DLSS 3.5 dan NVIDIA Advanced Optimus. GPU tersebut juga telah dilengkapi kinerja AI, sehingga produktivitas dan bermain gim jadi lebih cepat dan efisien.

Semua laptop ini juga sudah dilengkapi fitur copilot Microsoft di Windows 11 dan tombol khusus untuk akses cepat ke fitur task-assistance berbasis kecepatan buatan (AI). Telah dilengkapi pula dengan langganan 1 bulan Xbox Game Pass Ultimate, sehingga kalian bisa mengakses ratusan gim yang tersedia dalam perpustakaan Game Pass.

acer

Ditenagai prosesor Intel Core i9 terbaru 14900HX dan dipasangkan dengan GPU Laptop
NVIDIA GeForce RTX 4070, dengan daya grafis maksimum 140 W2 dalam mode Turbo, laptop gaming Helios Neo memungkinkan pengguna lebih dari sekedar bermain gim atau berkarya.

Pengguna bisa memanfaatkan peningkatan grafis yang mulus berbasis AI dan kinerja sistem yang dimaksimalkan dengan teknologi DLSS 3.5 dan ray tracing penuh. Untuk peningkatan tambahan, laptop dapat dikonfigurasi dengan memori hingga 32 GB DDR5 5600 MHz dan penyimpanan SSD PCIe Gen 4 hingga 2 TB dalam konfigurasi RAID 0. Kombinasi teknologi kipas AeroBlade 3D Generasi ke-5, termal logam cair metal pada CPU, dan heat-pipe vector untuk transfer panas yang efisien memastikan output maksimum laptop dipertahankan sepanjang penggunaan.

Spesifikasi canggih pada kedua laptop Helios Neo tersebut, dilengkapi visual dengan layar IPS WQXGA (2560 x 1600) 240Hz, response time 3ms, dan cakupan rentang warna 100% DCI-P3. Panel dilengkapi dengan teknologi NVIDIA Advanced Optimus dan G-SYNC, yang secara dinamis meningkatkan frame rate dan mengurangi latency sesuai dengan gim dan aplikasi yang dijalankan.

Gimana tanggapan kalian tentang kedua laptop ini, guys?

Informasi selengkapnya mengenai produk ini silakan kunjungi:
Website | Helios 18 | Helios 16