OnePlus mencoba untuk mengambil hype dari foldable dengan merilis sebuah video pendek yang memperlihatkan sebuah smartphone yang terlihat seperti foldable phone dengan tanggal yang sama dengan Samsung Unpacked di tanggal 12 Agustus 2021.

Sesaat setelah pengumuman Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Samsung Galaxy Z Flip 3, akun instagram oneplus_usa langsung memberikan sebuah update yang menyatakan bahwa kalian bisa mendapatkan 50% diskon dalam pembelian OnePlus 9, dimana sebenarnya hal ini sudah cukup terlihat dari awal karena tidak ada rumor sama sekali terkait foldable dari OnePlus sendiri maupun adanya hal-hal yang akan menghadirkan aksesoris dual screen seperti LG V60 dan juga ROG Phone.

Tapi menurut kalian apakah oneplus_usa berhasil dengan marketing ini? Atau malah menjadi salah satu marketing yang paling gagal dan bahkan tidak menarik sama sekali karena mencoba mengambil hype dari brand lain?